Terima kasih anda telah mengunjungi blog ini, blog yang berisikan tentang ilmu geologi. Blog ini tak hanya ditujukan untuk geologist dan mahasiswa ilmu kebumian lainnya, namun blog ini juga ditujukan untuk anda yang penasaran terhadap ilmu geologi. Semoga bermanfaat!

Kamis, 11 November 2010

PALEONTOLOGI - Phylum Moluska - Klas Pelecypoda

Phylum Moluska
Berasal dari bahasa latin mollusca yang berarti sejenis kacang-kacangan yang terbungkus oleh cangkang yang tipis. Sering juga dinamakan lamelibranchiata (binatang berinsang berbentuk lempeng) atau bivalvia (mempunyai 2 lempeng). Phylum Moluska mencakup kelompok hewan penting yang jumlahnya meliputi lebih dari 150 ribu spesies yang masih hidup dan beberapa ribu spesies yang telah punah.
Ukuran binatangnya berlainan, berkisar antara beberapa mm sampai 25 m, namun Tridacna, kelompok pelecypoda yang hidup dilaut sekarang berbobot 225 kg, dimana bila ke2 cangkangnya terbuka, seorang anak kecil dapat masuk kedalamnya.
Phylum Moluska mulai muncul pada permulaan zaman Kambrium serta mempunyai daya adaptasi yang sangat besar . Mereka dapat hidup di darat mulai dari iklim yang lembab sampai iklim padang pasir, juga hidup di padang rumput. Beberapa jenis dapat memanjat pohon serta bukit-bukit yang tinggi , sementara yang hidup di laut berupa plankton, nekton dan bentos. Umumnya bertahan hidup beberapa tahun saja, namun ada juga yang dapat berumur panjang misalnya Tridacna.
Moluska mempunyai tubuh yang lunak, tidak beruas, pada umumnya simetri bilateral (kecuali kelompok gastropoda), dan biasanya dilindungi oleh cangkang dengan mulut berada di bagian anterior dan anus di posterior. Kaki ada di bagian ventral yang berguna untuk merayap, menggali mengebor dan berenang dan mantel di bagian dorsal.
Cangkang moluska yang hidup di laut terbentuk dari kalsit dan aragonit, sedang yang hidup di darat dan air tawar terbentuk dari aragonit.
Berdasarkan hypotetical fosil archimolusc (ancestor molusc) maka Moluska terbagi menjadi beberapa kelas,seperti telihat pada gambar 1

Tidak ada komentar: